Perlunya pelatihan pengolahan produk
dan teknik wirausaha bagi penduduk Nusa Penida
oleh: I Gede Murta
hiasan kreatif dari batok kelapa
Kesejahteraan hidup penduduk suatu daerah dapat
terwujud jika faktor-faktor yang mempengaruhinya diperbaiki salah satunya
adalah faktor ekonomi. Pertumbuhan pendapatan tidak terlepas dari perkembangan
ekonomi yang kuat. Dalam rangka memperkuat ekonomi suatu daerah, diperlukan
pengetahuan tentang ekonomi tersebut seperti pengolahan, pemasaran, dan teknik
wirausaha. Namun, pengetahuan seperti ini mungkin masih minim dikalangan
masyarakat terutama masyarakat pedesaan.
Beberapa desa memang sudah tergolong maju
dalam hal pengolahan dan pemasaran produk unggulan dearah masing-masing. Namun,
ada daerah yang maju, ada daerah yang baru berkembang, dan ada juga daerah yang
masih hanya bisa mengolah produk dengan nilai jual rendah. Nusa Penida mungkin
masuk kedalam daerah yang masih tergolong hanya dapat mengolah produk dengan
nilai jual rendah.
Sebagai daerah yang berbentuk kepulauan, tidak
terbantahkan bahwa walaupun seperti daerah yang terasing dari perhatian
pemerintah karena jauhnya jarak dari provinsi Bali, Nusa Penida memiliki banyak
sektor usaha sebagai profesi yang digeluti oleh masyarakatnya. Masyarakat Nusa
Penida berjuang ditengah keterbatasan apang tetep mekudus bungut paonte
(supaya asap dapur tetap mengepul) dan demi tercukupinya kebutuhan hidup yang
semakin tinggi. Berdagang kecil-kecilan, sekedar membangun toko sembako ataupun
warung dilakukan tanpa ilmu pemasaran, pengiklanan atau semacamnya tetapi
dengan penuh ketekunan dan kerja keras. Pertanian ladang seperti jagung,
singkong dan kacang-kacangan serta pertanian perairan yaitu rumput laut juga
digeluti sejauh itu dapat menghidupi keluarga dan anak yang dapat bersekolah
setinggi-tingginya. Semua usaha tersebut sejauh yang terlihat masih sebatas
pengolahan singkat atau mentah sehingga nilai jualnya juga rendah. Be awan
(ikan tongkol) hanya dijual mentah, di panggang, ataupun di pindang
(direbus) dengan nilai jual yang tak seberapa dan penjualannya masih disekitar
daerah Nusa Penida. Hasil ladang seperti singkong yang hanya dijual mental,
dikonsumsi pribadi, atau diolah dengan cara digangsur (diparut khusus) dijemur
dan dijual. Budidaya rumput laut di Nusa Penida yang termasuk berhasil tetapi
pengolahan hasil yang masih kurang menjadi keterbatasan masyarakat Nusa Penida
Aspek penting yang perlu agar perekonomian
penduduk khususnya di Nusa Penida meningkat dan tidak hanya sebatas sebagai
konsumen tetapi diharapkan mampu mengolah bahan secara tepat adalah cara
pengolahan yang berlanjut dan strategi pemasaran. Hal ini adalah sebagai aspek wirausaha yang perlu
ditingkatkan dengan kreatifitas dan inovasi masyarakat. Sebagi contoh, mengolah
ikan tongkol menjadi abon tongkol dengan membubuhkan keunikan daerah sehingga
memiliki daya saing. Pengolahan singkong menjadi keripik yang lezat seperti
keripik singkong, keripik daun singkong, dan keripik kulit singkong yang jika
di tangani dengan tepat pasti akan menambah nilai jual. Rumput laut yang
biasanya hanya di fermentasi, dijemur kemudian dijual mungkin bisa diolah lebih
lanjut menjadi penganan seperti dodol, es rumput laut, kerupuk rumput laut, kue
kering atau dengan pengolahan yang sederhana tetapi bernilai jual lebih tinggi
dapat diterapkan. Peran teknologi internet sangat penting dalam hal ini seperti
pencarian cara pengolahan, pemasaran dapat dilakukan melalui internet. Campur
tangan pemerintah dalam pemasyarakatan wirausaha secara berkala dan efektif
juga dibutuhkan.
Nusa Penida sebagai salah satu destinasi
wisata juga perlu mepertimbangkan produk khas daerah karena umumnya pengunjung
lokal atau turis mancanegara akan mencari produk khas seperti makanan, pakaian,
dan pernak-pernik sebagai buah tangan. Jika Nusa Penida memiliki oleh-oleh khas
dari daerah sendiri, ini tidak hanya dapat meningkatkan perokonomian dan
pendapatan tetapi juga mampu menarik wisatawan untuk berkunjung. Semoga
kedepannya ada tangan-tangan dan pahlawan daerah sendiri yang dapat membantu
untuk mewujudkan hal ini dan menjadikan Nusa Penida sebagai daerah dengan
penduduk yang sejahtera.
Subscribe by Email
Follow Updates Articles from This Blog via Email
No Comments